Jawa Barat: Copet Sobek Tas, Gasak Dompet Seorang Ibu di Pasar Jatibarang

jejakkasus.co.id, INDRAMAYU – Jelang Lebaran Idulfitri 1443 H/2022 M, aksi kejahatan mulai meningkat. Seorang Ibu-ibu bernama Rusiti (46) menjadi korban Copet Modus Sobek Tas saat berbelanja Baju Lebaran di Pasar Sandang Jatibarang, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Jabar).

Rusiti merupakan warga Desa Sambimaya, Kecamatan Juntinyuat, Indramayu. Pencopet menyobek Tas dan menggasak Dompet miliknya yang berisi uang tunai Rp 500 ribu, Kartu Identitas, Kartu ATM, Kartu Vaksin, STNK kendaraan, dan Kunci Rumah.

“Pelaku mencopet Dompet saya dengan cara menyobek Tas saya. Alhamdulillah, HP saya masih ada, tidak ikut diambil,” ujar dia kepada jejakkasus.co.id, Rabu (27/4/2022).

Rusiti menyampaikan, kejadian itu bermula ketika dirinya sedang memilih Baju Lebaran di Pasar Sandang Jatibarang.

Saat itu tidak merasa curiga dengan kondisi orang-orang disekitarnya. Lalu, tanpa disadari Tasnya sudah sobek, dan Dompet miliknya pun raib.

Rusiti baru mengetahui telah menjadi korban Pencopetan saat temannya memberi tahu jika Tasnya telah robek.

“Tadinya saya tidak tahu kalau saya telah di Copet. Pas istirahat di mobil, teman saya memberitahu, bahwa Tas saya sobek. Pas saya liat Dompet di dalam Tas sudah hilang,” kata Rusiti.

Atas kejadian yang menimpanya, Rusiti langsung melaporkan ke Polsek Jatibarang.

Kapolsek Jatibarang Kompol Ujang Rohimin mengimbau, kepada masyarakat yang hendak melakukan belanja di Pasar Sandang Jatibarang agar selalu waspada dan tidak membawa Tasnya dibelakang.

“Sebaiknya, ketika ditempat keramaian atau Pasar Tradisional, Tas itu dibawa didepan, tidak dibelakang, tujuannya supaya tidak lepas dari pantauan,” pungkasnya. (Ron/Red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *