Jatim : Terima GeNose 19, Tes Corona Cukup 2 Menit

PACITAN- JK. Penanganan pandemi Covid-19 di Pacitan dipastikan akan semakin cepat, ini menyusul diterimanya bantuan tes screening virus Corona karya anak bangsa (GeNose 19) oleh Polres Pacitan untuk Pemerintah Daerah (Pemda) Pacitan, Jawa Timur.

Kapolres Pacitan AKBP Wiwit Ari Wibisono mengatakan, meski bantuan tersebut bukan yang pertama di Kabupaten Pacitan, namun ia berharap Pemda dalam hal ini Dinkes Pacitan sebagai pelaksana bisa bekerja lebih maksimal.

Hal tersebut lantaran waktu pengujian kepada pasien maupun masyarakat tidak membutuhkan waktu lama, ditambah biaya yang harus dikeluarkan tergolong murah.

Dikesempatan yang sama, Bupati Pacitan Indartato mengaku bersyukur terhadap bantuan GeNose 19. Masa sulit Pemda dengan beberapa kali refocusing membuat Pemerintah tidak bisa berbuat banyak.

“Semoga rencana pencabutan refocusing yang rencananya pertengahan bulan Maret ini benar-benar terjadi, sehingga program-program dapat kembali berjalan,” ujar Bupati.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Pacitan dr. Hendra Purwaka usai menyaksikan penandatanganan bantuan di Gedung Bhayangkara Polres Pacitan Senin pagi tadi (08/03/2021) mengatakan, dengan alat tersebut, proses tes juga lebih simpel, karena cukup hanya dengan menghembuskan nafas, maka alat dapat mendeteksi Virus Corona dengan akurasi 97 persen.

“Waktunya juga hanya sekitar 2 menit saja,” ungkap Hendra. (Met/Kominfo)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *