Bengkulu : Warga Sakit Menahun, Kepala Desa dan Kadinsos Terkesan Tutup Mata

BENGKULU UTARA- JK. Warga Desa Bukit Makmur, Kecamatan Pinang Raya, Kabupaten Bengkulu Utara yang dikenal dengan nama Tri, anak dari Bapak Mujiono warga Jalan Udang mengalami sakit lumpuh sejak usia 8 tahun hingga sampai sekarang usia (-+ 30) luput dari perhatian Pemerintah Desa Bukit Makmur.

Tri termasuk dari keluarga tidak mampu yang mengalami sakit lumpuh dari usia 8 tahun hingga usia 30 tahun dan luput dari perhatian Pemerintah Desa Bukit Makmur, Kecamatan Pinang Raya, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu.

Hal ini disampaikan langsung oleh salah satu anggota keluarganya Bambang kepada Tim Jejak Kasus dilapangan, pihak keluarga juga sudah menyampaikan langsung permohonan bantuan Kursi Roda kepada Kepala Desa Bukit Makmur dan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bengkulu Utara, namun sampai saat ini belum ada realisasi.

Saat Tim Jejak Kasus menemui Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bengkulu Utara Suwanto, beliau sudah menurunkan bantuan tersebut, akan tetapi dalam kenyataannya dilapangan, bantuan tersebut tak kunjung diterima oleh si penderita.

Sangat disayangkan, Desa Bukit Makmur adalah penerima Dana Desa (DD) dengan jumlah milyaran pertahun untuk pembangunan Desa dan kesejahteraan masyarakat, namun hal kecil seperti ini (warga penderita sakit lumpuh) malah luput dari perhatian.

Kepala Desa Bukit Makmur Hartono saat dihubungi oleh Tim Jejak Kasus via Handphone tidak direspon, bahkan sampai disambangi kerumahnya beliau selalu tidak berada ditempat dan terkesan menghindar dari media, hingga berita ini diterbitkan. (ZHL)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *