Bengkulu: Penyaluran BLT-DD Desa Suka Bandung Telah Rampung Disalurkan Sesuai Harapan

jejakkasus.co.id, BENGKULU SELATAN – Dana Desa (DD) Suka Bandung telah rampung dialokasikan kepada masyarakat, baik untuk dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) maupun bangunan Fisik Rehab Jembatan Gantung di Desa Suka Bandung, Kecamatan Pino Raya, Kabupaten Bengkulu Selatan, Bengkulu.

“BLT-DD dari Bulan Januari hingga Bulan Desember Tahun 2022 telah disalurkan pada masyarakat yang terdampak Covid-19 sebanyak 77 penerima bantuan sesuai harapan dan tanpa ada halangan yang berarti,” ungkap Kepala Desa (Kades) Suka Bandung Riplan Junaidi kepada jejakkasus.co.id, Selasa (15/11/2022).

“Penyaluran BLT-DD kepada sebanyak 77 KK (Kepala Keluarga) sebagai warga penerima bantuan telah kami laksanakan sesuai aturan. Besaran dana yang diberikan pada masyarakat adalah sebesar Rp 300.000.- per-Kepala Keluarga,” jelas Riplan.

Riplan berharap, agar bantuan yang diberikan ini dapat digunakan sesuai kebutuhan masyarakat yang memerlukan tentunya.

“Disamping penyaluran dana DD untuk BLT. DD juga kami gunakan untuk pembangunan fisik berupa Rehab Jembatan Gantung. Jembatan ini digunakan warga Desa Suka Bandung untuk akses menuju Perkebunan dan Persawahan, sehingga kami pandang perlu Jembatan Gantung tersebut direhab, karena demi keselamatan masyarakat yang melewati Jembatan tersebut,” pungkasnya. (Zrk/Red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *