Bengkulu: Iwan Kuntoro Mengajak Para Stakeholder Membenahi PDAM Tirta Lebih Baik

jejakkasus.co.id, BENGKULU SELATAN – Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Tirta Manna, sebelum dipimpin oleh direktur yang baru Iwan Kuntoro, S.H., perusahaan daerah ini agaknya tidak berjalan sebagaimana yang diharapkan.

Iwan Kuntoro mengatakan, maka dari itu mengajak seluruh stakeholder untuk saling bahu membahu dalam meningkatkan pelayanan serta pengawasan, baik kinerja dan managemen perusahaan.

“Dan saya belum bisa berbicara tentang pembangunan dan peningkatan sarana dan prasarana PDAM saat ini, karena saya masih baru, oleh karenanya yang paling penting dan yang di prioritaskan dahulu kita akan menginventarisasi aset-aset PDAM,” kata Iwan Kuntoro kepada jejakkasus.co.id, Senin (06/12/2021).

Lanjut Iwan, terkait masalah piutang PDAM terhadap tunggakan konsumen, hingga saat ini telah mencapai di angka 1 milyar.

“Hal ini juga menjadi pekerjaan yang harus di selesaikan dengan segera, pekerjaaan rumah yang sangat berat ini akan menjadi ringan apabila masyarakat turut mendukung terhadap beban hutang yang masih tertunggak dalam hitungan angka yang sangat besar ini,” jelas Iwan.

Iwan juga mengatakan, PDAM di Bengkulu Selatan hingga saat ini masih berjalan seperti biasa, walaupun kondisinya sangat memprihatinkan, banyak sekali persoalan yang harus dibenahi, baik pelayanan maupun managemen PDAM.

“Jika hal ini dibiarkan, maka PDAM ini akan mengalami kerugian, bahkan kehancuran,” ungkap direktur PDAM Iwan Kuntoro pada jejakkasus.co.id. (Zrk)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *