SumSel : Bendahara DPD IWO Muara Enim Mengundurkan Diri

MUARA ENIM- JK. Organisasi adalah sekelompok orang dalam suatu wadah untuk tujuan bersama. Dalam ilmu-ilmu sosial, Organisasi dipelajari oleh periset dari berbagai bidang ilmu, terutama sosiologi, ekonomi, ilmu politik, psikologi, dan manajemen.

Dalam hal ini, sebut saja Agustiawan yang berdomisili di Desa Kepur, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim membuat pernyataan mengundurkan diri dari ke Organisasian.

Hal itu di sampaikan Agustiawan saat di bincangi oleh awak media Jejak Kasus, “ya saya sudah bulat untuk mengundurkan diri dari DPD IWO Muara Enim, sebagai Bendahara sekaligus anggota DPD IWO Muara Enim, dikarenakan sesuatu hal lain atau ada kesibukan lain.

“Untuk itu saya melampirkan Surat Pengunduran diri atau membuat pernyataan secara tertulis pada hari Selasa, 11 Agustus 2020 yang akan saya serahkan kepada DPD IWO Muara Enim,” kata Agustiawan.

Lanjutnya, walaupun saya mengundurkan diri dari DPD IWO Muara Enim, kita masih bisa menjalin silahtuhrahmi, bukan berarti saya memutuskan tali silahtuhrahmi terhadap anggota IWO Muara Enim.

“Dan tak luput juga saya mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya, yang mana selama ini saya sudah bergabung di DPD IWO Muara Enim, atas nama pribadi saya meminta maaf jika selama ini saya ada kekhilafan atau ketersinggungan selama saya tergabung di DPD IWO Muara Enim,” pintanya.

“Semoga kedepanya DPD IWO Muara Enim akan tetap berjalan sebagaimana mestinya, dan tak luput saya doakan PD IWO Muara Enim semakin Sukses dan Jaya,” harapnya. (Tim)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *