PAGAR ALAM- JK. Warga Kampung Sukajaya Kota Pagar Alam melakukan penyemprotan Disinfektan. Penyemprotan disinfektan di lakukan dirumah-rumah warga Kampung Sukajaya, Kelurahan Sukorejo, Kota Pagar Alam, Provinsi Sumatera Selatan.
Demi memutus penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di wilayah Kota Pagar Alam, Kelurahan Sukorejo, khususnya Kampung Sukajaya RT 011 dan RW 012 beberapa warga bergerak cepat melakukan tindakan yaitu penyemprotan Disinfektan yang dikomandoi oleh Ketua RT 011 dan dibantu dua orang rekannya. Minggu (12/7/2020)
“Hari ini kita melakukan penyemprotan di RT 011, RW 012 dikarenakan telah terdapat beberapa kasus di Kota Pagar Alam yaitu orang yang telah terpapar ataupun orang yang telah positif terkena Virus Corona.
Maka dari itu saya (Misbah) selaku Ketua RT 011 dibantu ke dua rekan saya (Defri dan Armansyah) melakukan penyemprotan Disinfektan kerumah-rumah warga.
Dengan adanya kasus orang yang telah terkena positif Virus Corona, penduduk kampung Sukajaya meminta untuk dilakukan penyemprotan,” ujarnya.
Kegiatan penyemprotan ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di lokasi-lokasi yang sering dilewati masyarakat umum tersebut.
Defri pun menambahkan,”berharap upaya ini dapat memutus mata rantai Covid-19 di tengah lingkungan masyarakat khususnya Kampung Sukajaya RT 011 RW 012. (Bam)