Babel: Peserta Didik SMKN 3 Tanjungpandan Raih Medali Emas O2SN Tingkat Provinsi Babel 2024

jejakkasus.co.id, CIREBON – Peserta didik SMK Negeri 3 Tanjungpandan M. Fahri Darojat dari Cabang Olahraga Renang dan Nur Zahra Febrina Cabang Olahraga Bulu Tangkis raih Medali Emas pada Event Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Provinsi Bangka Belitung (Babel) tahun 2024.

Kegiatan Lomba Cabang Olahraga Bulu Tangkis dilaksanakan pada Kamis-Sabtu 30 Mei-1 Juni di GOR Rajawali Badminton Center Pangkal Pinang, Provinsi Bangka Belitung pada Kamis – Sabtu 30 Mei – 1 Juni 2024.

M. Fahri Darojat Siswa SMK Negeri 3 Tanjungpandan ini duduk di Jelas XI jurusan Usaha Layanan Wisata (ULW) mampu meraih Juara 1 pada Cabang Olahraga Renang untuk Nomor 50 meter Gaya Dada Putra, dan berhak meraih Medali Emas. Pertandingan untuk Cabang Olahraga Renang dilaksanakan di Kolam Renang Aquatic Bangka Tengah, pada Jumat, 31 Mei 2024.

“Saya merasa senang dan sedih bercampur bahagia atas pencapaian prestasi ini, ke depan akan lebih giat lagi dalam berlatih agar mendapat hasil yang lebih baik lagi,” ujar M. Fahri Darojat.

Selain Darojat, Nur Zahra Febrina Peserta Didik SMK Negeri 3 Tanjungpandan yang juga duduk di Kelas XI dengan jurusan yang sama, mampu meraih Juara 1 pada Cabang Olahraga Bulu Tangkis Putri dan berhak meraih Medali Emas dan mewakili Provinsi Bangka Belitung ke Tingkat Nasional pada Bulan Agustus 2024.

“Saya sangat senang, Alhamdulillah karena ini merupakan O2SN terakhir saya, jadi saya bertekad untuk meraih hasil yang maksimal, dan Alhamdulillah diberikan kesempatan untuk mewakili Provinsi Babel di ajang O2SN Nasional nanti. Semoga di Tingkat Nasional nanti bisa meraih hasil yang terbaik,” ungkap Nur Zahra Febrina dengan rasa haru dan bangga.

Sementara itu, Rossa Queena menyabet juara 2 Renang Putri, 100 meter gaya bebas, 50 meter gaya bebas, 50 meter gaya dada. Kemudian Reyhan Nugroho dari Cabang Olahraga Pencak Silat meraih juara 3 untuk Nomor Tunggal Baku dan juara 3 solo kreatif (Putra).

“Selamat dan sukses untuk M. Fahri Darojat, Nur zahra Febrina, Rossa Queena dan Reyhan Nugroho. Terima kasih sudah menjadi kebanggaan serta mengharumkan nama baik SMK Negeri 3 Tanjungpandan, jadikan hobi sebagai wadah potensi, hingga kalian mengenal potensi diri dan berprestasi.” ucap Wedy Riandi, S.Pd., selaku Guru PJOK SMK Negeri 3 Tanjungpandan.

Selanjutnya, perolehan Medali untuk SMK Negeri 3 Tanjungpandan, yakni 2 Medali Emas, 3 Medali Perak dan 2 Medali Perunggu, Cabang Dinas Pendidikan Wilayah V meraih juara umum ke 2.

Alhamdulillah, terima kasih untuk siswa/siswi SMK Negeri 3 Tanjungpandan yang telah menorehkan prestasi yang luar biasa di Tingkat Provinsi Babel, terus berlatih dan menjadi yang terbaik,” ujar Kepsek Abdul Albar, S.Ag. (MR)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *