jejakkasus.co.id, CIREBON – Seluruh Bakal Calon Wali Kota (Bacawalkot) Cirebon yang telah mendaftarkan diri di Partai Gerindra mulai mengikuti fit and proper test di Sekretariat Partai Gerindra, Kalijaga, Harjamukti, Kota Cirebon, Jawa Barat (Jabar), Minggu (26/5/2024).
Tercatat sebanyak 12 orang yang telah mendaftar dan mengikuti fit and proper test dengan mengikuti tes tertulis dan tes wawancara yang dilakukan satu-persatu.
M. Dani Jaelani salah satu Bacawalkot Cirebon yang telah mendaftar menyampaikan, bahwa pihaknya optimis mendapat rekomendasi dari Partai Gerindra untuk mengikuti Kontestasi Pemilihan Wail Kota (Pilwalkot) Cirebon.
“Secara prinsip, saya optimis bakal dapat rekomendasi. Tadi, pertama, saat tes tertulis ada pertanyaan mau dibawa ke mana Kota Cirebon? Saya jawab, kurang atau lebih potensi Kota Cirebon harus kita gali. Optimalisasi perbaikan, antara lain Infrastruktur dan Pelayanan Publik, Kesehatan, juga Kearifan Lokal,” jelas Dani Jaelani.
Lebih lanjut Dani Jaelani mengatakan, untuk Cost Politik, menurutnya, semua Bakal Calon Wali Kota mau tidak mau, harus siap.
M. Dani Jaelani juga menegaskan, dirinya siap bersaing dengan Bacawalkot lainnya, dan menurutnya semua calon memiliki potensi.
“Meski demikian, saya optimis dapat rekomendasi,” pungkasnya.
Pewarta: Fauzy
📶Post view: 489 viewer