SumSel : Kandidat Kuat Belum Terlihat Jelang Musorkab KONI Kabupaten Muara Enim

MUARA ENIM- JK. Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) Muara Enim rencananya dalam waktu dekat segera digelar. Agenda utama pada pelaksanaan Musorkab itu antara lain Pemilihan Ketua KONI Muara Enim periode 2020-2024. Berdasarkan SK Pengurus yang sudah diperpanjang akan berakhir pada akhir Juni ini.

Sekretaris KONI Muara Enim, Ridwan Noviar di Kantor GOR Muara Enim menerangkan, Panitia penjaringan Ketua KONI Muara Enim periode 2020-2024 sudah dibentuk, namun hingga sekarang masih menunggu situasi Corona Virus kondusif.

Kemudian, bicara mengenai nama-nama Calon Kandidat Ketua KONI Muara Enim, Ridwan mengatakan, masih membuka lebar bagi siapa saja yang berminat, namun harus sesuai dengan mekanisme.

“Nama-nama sudah terdengar, namun sampai sekarang belum ada komunikasi dari kawan-kawan KONI, silahkan siapa saja yang ingin bisa mengikuti kontestasi ini, tapi harus sesuai dengan mekanisme,”terang Noviar, Senin (8/6/2020).

Dijelaskan, mekanisme Pemilihan Ketua KONI diantaranya, pernah menjadi Ketua Cabang Olahraga (Cabor), mempunyai kemampuan manajerial, mencintai Olahraga, dan pecinta Olahraga. Kemudian yang paling penting adalah mendapat dukungan dari beberapa Cabor yang ada.

“Sekarang ini kita menunggu petunjuk arahan dari KONI Provinsi Sumatera Selatan untuk menyelenggarakan Musorkab, karena situasi Corona ini, menjadi tertunda,”imbuhnya.

Noviar berharap, Ketua KONI mendatang bisa membawa peningkatan mutu kualitas dan kuantitas dari KONI sebelumnya. Dimana, menurut dia, kepengurusan KONI selama ini sudah baik, dan kedepan bisa lebih baik lagi.

“Bagi para Cabor, siapapun yang memimpin harus mempunyai waktu mengurusi Olahraga, dan dari kalangan apa mereka tidak ada masalah. Yang penting KONI bisa lebih baik lagi, dari segi prestasi khususnya,” pungkas Noviar. (Ans)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *