Jawa Barat: Pemkab Majalengka Gandeng Media Perangi Rokok Ilegal

jejakkasus.co.id, MAJALENGKA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majalengka menggelar Sosialisasi Pemberantasan Rokok Ilegal bersama Media sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap Bahaya Rokok Ilegal.

Pada kesempatan itu, Bupati Majalengka H..Karna Sobahi menekankan pentingnya peran Media dalam menyebarkan informasi secara masif kepada masyarakat.

“Media Massa memiliki peran strategis dalam membantu menyampaikan informasi dan pengetahuan kepada masyarakat,” ujar Bupati Karna Sobahi, Sabtu (16/12/2023).

Melalui Media Gathering, Bupati berharap Media Massa dapat menjadi Kepanjangan Tangan Pemerintah dalam Mentransformasikan Sosialisasi dan Program yang tengah dicanangkan.

“Sosialisasi ini merupakan langkah dalam upaya Pemberantasan Rokok Ilegal di Kabupaten Majalengka. Kami percaya, peran Media sangat penting dalam menyampaikan pesan-pesan kesehatan dan keamanan kepada masyarakat,” tuturnya.

Media Gathering tersebut dihadiri oleh puluhan Insan Jurnalis dari berbagai perwakilan Media Cetak, Online, dan Televisi.

Para Awak Media diberikan kesempatan untuk mendapatkan informasi yang lebih mendalam mengenai Bahaya Rokok Ilegal dan langkah-langkah yang diambil oleh Pemerintah setempat.

Bupati Karna juga menekankan, bahwa melalui kerja sama yang baik antara Pemerintah dan Media, maka informasi dapat tersampaikan secara lebih efektif kepada masyarakat.

“Kami berharap, Media dapat mendukung upaya Pemberantasan Rokok Ilegal ini dengan memberikan Liputan yang mendalam dan Edukatif kepada masyarakat,” tandasnya.

Kabag Ekbang Setda Majalengka Akbar Samodratama menekankan, bahwa Media Massa memiliki peran penting sebagai perantara sekaligus garda terdepan dalam menyebarkan Sosialisasi Pemberantasan Rokok Ilegal kepada masyarakat.

“Melalui penyuaraan dampak negatif Rokok Ilegal dan dukungan terhadap kebijakan Pemerintah, Media Massa dapat efektif melindungi kesehatan masyarakat,” ungkap Akbar.

Menurut Akbar, Sajian Liputan yang mendalam dan Analisis yang Kritis dari Media Massa dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat mengenai masalah ini.

Akbar menegaskan, bahwa melalui Sosialisasi Pemberantasan Rokok Ilegal dan Media Gathering, Pemkab Majalengka berupaya membangun kolaborasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dan memberantas Peredaran Rokok Ilegal. (Sakur/Red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *