Foto: Pembina PP PAC Mundu, Rudi bersama Ketua PP PAC Mundu Suhandi Chu saat memberikan santunan. (Dok.JK)
jejakkasus.co.id, CIREBON – Suhandi Chu Ketua Pemuda Pancasila (PP) PAC Mundu mengadakan kegiatan Peresmian dan Syukuran Musholla Slamat Ar-Ridwan sekaligus memberikan santunan 100 Anak Yatim dan Duafa, bertempat di Desa Banjarwangunan, Blok Seda, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Kamis malam (22/06/2023).
Kegiatan ini bentuk rasa bersyukur terhadap Allah SWT yang mana sebelumnya Ketua PP PAC Mundu Suhandi Chu mempunyai cita-cita yang sangat mulia, yakni mendirikan Musholla di Desa Banjarwangunan, Blok Seda.
Pada kegiatan syukuran ini Ketua PP PAC Mundu juga mengadakan acara siraman rohani, ceramah dan pengajian dengan mengundang Kyai Muh. Naufal Fuad Hasyim pengasuh Ponpes Buntet Kabupaten Cirebon.
Acara Tasyakuran ini berlangsung khidmat dengan memberikan santunan Anak Yatim dan Duafa sebanyak 100 paket sembako.
Sembako tersebut berisi satu dus mie instan, 5 Kg beras dan uang Rp 50.000. Hal ini bentuk kepedulian kita terhadap sesama manusia untuk saling berbagi rasa.
Pada kesempatannya, Suhandi Chu Ketua PAC Mundu mengatakan, saya berinisiatif mendirikan Musholla karena dari dulu memang mempunyai cita-cita untuk mendirikan Musholla.
“Alhamdulillah, untuk luas tanah pembangunan Musholla sekitar 220 M². Harapan ke depan semoga segenap kader jajaran dan anggota PAC Mundu bisa melaksanakan ibadah dengan layaknya seorang muslim.” ucap Suhandi Chu kepada jurnalis sidikkriminal.com.
Sementara, Rudi selaku Pembina PP PAC Mundu mengatakan, saya mendapatkan instruksi dari Suhandi Chu agar melaksanakan prosesi syukuran dan peresmian Musholla Slamat Ar-Ridwan dalam bentuk santunan Anak-anak yatim piatu dan Duafa.
“Santunan anak Yatim dan Duafa tersebut di bagi ruang lingkup lima desa, yakni Desa Setupatok, Banjarwangunan, Pamengkang, Mundu pesisir dan Desa Suci,” jelas Rudi.
Lanjut Rudi menyampaikan, harapan ke depan semoga acara sakral ini bukan untuk yang terakhir.
“Kami berupaya sekuat mungkin untuk tahun depan agar bisa lebih maksimal dan meriah lagi,” pungkas Pembina PP PAC Mundu.
Reporter: Fauzy Rasidi
©JEJAK KASUS