Jawa Barat: Hari Ini, Bhante Thudong Singgah di Kota Cirebon

jejakkasus.co.id, CIREBON.- Puluhan bhante atau biksu yang melakukan perjalanan ritual thudong dari Thailand menuju Candi Borobudur telah sampai dan memasuki Wilayah Cirebon, Jawa Barat (Jabar), pada Rabu (17/5/2023).

Puluhan Biksu dari sejumlah Negara Asia Tenggara itu beristirahat dan menginap di Mako Brimob. Mereka akan melanjutkan perjalanan ke Kota Cirebon pada Kamis pagi (18/5/2023). Selama perjalanan dari Thailand, para Bhante ini didampingi Laskar Macan Ali.

Panglima Tinggi Laskar Macan Ali Kesultanan Cirebon Prabu Diaz mengatakan, di Kota Cirebon, para Biksu ini akan mengujungi sejumlah tempat.

“Selama 4 hari di Kota Cirebon ada beberapa kegiatan yang akan dilakukan para Bhante,” kata Diaz kepada wartawan, Rabu (17/5/2023).

“Beberapa kegiatan tersebut antara lain mengunjungi SD Sari Putra dan Vihara Welas Asih di Kecamatan Lemahwungkuk. Dan tanggal 21 Mei kami akan melanjutkan perjalanam, dan akan dilepas di Nol Kilomer, yaitu Alun-alun Kebumen Kota Cirebon,” jelasnya.

“Dari Kota Cirebon, para Bhante akan meneruskan perjalanan ritual Thudong menuju Candi Borobodur dan akan menghadiri Perayaan Waisak pada 4 Juni 2023,” ujarnya.

Diaz menjelaskan, Thudong merupakan perjalanan ritual para Bhante yang dilakukan dengan berjalan kaki menempuh ribuan kilometer. Para Bhante memulai perjalanan ini pada 23 Maret 2023 dari Nakhon Si Thammarat, Thailand melewati Malaysia, Singapura, dan tiba di Batam pada 8 Mei lalu.

“Dari Batam perjalanan berlanjut ke Jakarta, dan kembali melanjutkan Jalan Kaki menuju Candi Borobudur. Para Bhante ini ada 32, sejak masuk Indonesia sampai saat ini Alhamdulillah semuanya masih komplit, tidak ada kekurangan suatu apapun,” pungkasnya. (H. Indang/Red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *