Sumsel: PDI Perjuangan Kabupaten Lahat Serahkan Berkas Bacaleg ke-KPU

jejakkasus.co.id, LAHAT – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Lahat serahkan berkas Calon Legislatif (Caleg) untuk Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lahat, Sumatera Selatan (Sumsel), Kamis (11/05/2023).

Ratusan Kader dan Pengurus Partai PDIP Lahat yang datang diterima langsung Ketua KPU Lahat mengikuti arahan dari DPP PDIP untuk menyerahkan berkas pendaftaran Caleg pada hari ini.

Turut hadir Caleg PDIP Lahat mengantarkan pendaftaran berkas ke KPU, di antaranya adalah Caleg Dapil 2 Rozi Adiansyah, Ahmad Tarmizi, Megawati, Habidin Tata.

Caleg Dapil 4 Ardiansyah, Caleg Dapil 7 Mahendra Reza Wijaya, Caleg Dapil 6 Felgah Agnes Chandra, S.H., Caleg Dapil 3 Laras Ayu Wulandari Lakim, S.Sos.

“Kita ikuti Instruksi dari DPP PDIP untuk serahkan berkas pendaftaran Caleg hari ini serentak seluruh Kabupaten dan Kota di Indonesia,” terang Jubir DPC PDIP Lahat, Makmun Abd Ghoni.

Makmun Abd Ghoni yang juga didampingi Sekretaris DPC PDIP Lahat Yuda Hermawan dalam keterangannya mengatakan optimis memenangkan Pileg 2024.

“Kalo selama ini kita ada diperingkat ke-7, Insya Allah kita akan menangkan Pileg tahun ini dengan persentase diatas 20 persen,” tegas Makmun

Makmun menambahkan, bahwasanya Ketua DPC PDIP Lahat Yulius Maulana berhalangan hadir dikarenakan ada suatu urusan yang tidak dapat ditinggalkan.

“Kami mewakili Ketua DPC PDIP Lahat Yulius Maulana, S.T., menyampaikan permohonan maaf beliau yang berhalangan hadir, dikarenakan ada suatu urusan yang tak dapat ditinggalkan dalam kapasitasnya sebagai Wakil Bupati Kabupaten Empat Lawang,” pungkasnya. (RL/Red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *