Jawa Barat: Reses di Kecamatan Harjamukti, Fitria Serap Aspirasi dan Bagikan Kartu BPJS

jejakkasus.co.id,  CIREBON –  Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cirebon Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) menggelar Reses Masa Persidangan II Tahun 2022 masa jabatan tahun 2019-2024 di Daerah Pemilihan (Dapil) 2 Kecamatan Harjamukti, bertempat di RW 13 Taman Kalijaga Permai, Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jawa Barat (Jabar), Rabu (24/08/2022).

Kegiatan Reses merupakan agenda rutin bagi setiap anggota dewan di Daerah Pemilihan-nya, dilaksanakan dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Cirebon Fitria Pamungkaswati saat membuka acara Reses mengatakan, masyarakat dapat menyampaikan aspirasinya untuk dijadikan sebagai masukan dalam pembahasan persidangan Fraksi-Fraksi di DPRD Kota Cirebon.

“Semoga, Reses ini bisa menjadi Instrumen yang maksimal untuk memperoleh aspirasi dan masukan dari Konstituen, serta untuk melihat langsung implementasi berbagai kebijakan yang dibuat oleh eksekutif,” tutur Fitria

Fitria menegaskan, aspirasi masyarakat akan dipriotaskan supaya masyarakat bisa menikmati dan sejahtera bersama.

“Mohon doa restu, supaya lancar dan tidak ada halangan dalam mengemban amanah rakyat,” ucap Fitria.

Sementara, Ketua RW 13 Taman Kalijaga Permai Indra Purnama mewakili warganya menyampaikan rasa terima kasih kepada wakil rakyat yang mau peduli dan mau memberikan solusi serta arahan yang positif.

“Ada banyak masukan dari warga yang sangat mendesak, juga sekaligus diadakan pembagian Kartu BPJS PBI untuk warga yang membutuhkan,” ujar Indra saat mendampingi Fitria.

Pantauan jejakkasus.co.id, Reses Fitria Pamungkaswati Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon dari Fraksi PDI Perjuangan di Dapil 2 Kecamatan Harjamukti berjalan dengan aman, tertib dan kondusif serta penuh kekeluargaan. (Om JK)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *