Lampung : Jepang Minati Ampas Kulit Nanas Dari Lampung

BANDAR LAMPUNG- JK. Jepang minati Ampas Kulit Nanas dari Lampung. Tidak hanya daging, buahnya saja ternyata Komoditas Subsektor Hortikultura ini juga memiliki daya saing di Pasar Internasional.

Ampas Kulit Nanas. Yaa..!!! Komoditas yang satu ini banyak diminati oleh Pasar Ekspor termasuk Jepang. Sebagai bahan baku pakan ternak, inilah alasan kenapa negeri Matahari Terbit ini rutin mendatangkan Ampas Kulit Nanas dari Lampung yang merupakan salah satu sentra penghasil Nanas nasional.

Selasa (13/4/2020), Pejabat Karantina Pertanian Lampung melakukan pemeriksaan terhadap Ampas Kulit Nanas yang akan di Ekspor ke Jepang.

“Sebanyak 21 Ton atau setara dengan satu (1) Kontainer ini telah dilakukan pemeriksaan baik persyaratan administrasi, fisik maupun pemeriksaan laboratorium untuk identifikasi ada tidaknya serangga hidup”, Ujar Samsul POPT Ahli Karantina Pertanian Lampung.

“Setelah dinyatakan sehat, maka segera diterbitkan Phytosanitary Certificate dan siap di Ekspor”, tegas Samsul.

Semoga ditengah pandemi Covid-19 ini, geliat Ekspor Komoditas Pertanian terus meningkat demi cita-cita besar Indonesia sebagai lumbung pangan dunia tahun 2045 mendatang. (Ratu-001)

Sumber:DewaAruna

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *