Nasional: Presiden Jokowi Buka Rakornas Bangga Buatan Indonesia Dihadiri PLH Bupati OKU

jejakkasus.co.id, OKU – Pelaksana Harian (PLH) Bupati OKU (Ogan Komering Ulu) H. Teddy Meilwansyah, S.STP., M.M., M.Pd., menghadiri acara Rakornas (Rapat Koordinasi Nasional) Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia melalui afirmasi Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) bertempat di Hotel Grand Hyatt Nusa Dua Bali, Jumat (25/03/2022).

PLH Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah hadir bersama seluruh Gubernur, Bupati dan Wali Kota se-Indonesia.

Dalam arahannya, Presiden RI Joko Widodo mengatakan, saat ini tantangan ketidak pastian global mengakibatkan semua Negara mengalami kesulitan ekonomi.

Oleh karena itu, dirinya meminta kepada para Menteri, Kepala Lembaga, hingga Kepala Daerah menekankan pentingnya memacu pertumbuhan ekonomi Nasional dengan memanfaatkan APBN, APBD dan anggaran BUMN untuk mengurangi pengadaan barang Impor dan mendorong penggunaan barang-barang produksi dalam Negeri pada pengadaan barang.

Lebih lanjut, Presiden Joko Widodo menyampaikan, apabila APBN, APBD, dan aggaran BUMN digunakan untuk belanja pangadaan produk dalam Negeri, maka hal itu dapat memacu pertumbuhan ekonomi dalam Negeri.

“Mari kita bersama mendukung aksi afirmasi Bangga Buatan Indonesia ini. Bila barang yang kita beli barang dalam Negeri berarti akan ada investasi, sehingga membuka lapangan pekerjaan seluas luasnya,” ujar Jokowi.

Dalam acara yang diadakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerjasama dengan Kementerian Perindustrian, Kementerian Koperasi UMKM serta Sekretariat Kabinet ini, Presiden Jokowi juga meminta kepada para Gubernur, Bupati/Wali Kota untuk mendorong UMKM di daerah agar segera masuk ke e-katalog.

Kemudian, terkait dengan keluhan para Pelaku UMKM mengenai Sertifikat SNI, Presiden Joko Widodo meminta kepada jajarannya untuk mempermudah perizinan SNI. Prosedurnya harus dibuat sederhana dan dipermudah biar semuanya nanti bisa masuk ke e-katalog.

Presiden Joko Widodo meminta kepada semua pihak terkait untuk memastikan, bahwa implementasi kebijakan ini berjalan dengan baik di lapangan.

“Mari jadikan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia ditujukan dan mengajak masyarakat Indonesia semakin bangga dengan membeli, menggunakan dan mengkonsumsi serta mempromosikan produk-produk lokal berkualitas, agar Pelaku UMKM terus tumbuh dan berkembang,” tegas Jokowi.

Sementara itu, PLH Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah, S.STP., M.M., M.Pd., sangat mendukung dan siap mendorong Pelaku UMKM dalam mempromosikan produk lokal melalui OPD terkait dengan menjalin kerja sama ke semua pihak.

“Termasuk BUMN/BUMD yang ada di Kabupaten OKU untuk cinta dan bangga akan produk lokal yang dihasilkan pelaku UMKM yang ada di Kabupaten OKU,” ucap PLH Bupati OKU.

Hadir dalam acara itu, para Menteri, Kepala Lembaga, seluruh Gubernur dan Bupati/Wali Kota se-Indonesia, BUMN, serta undangan lainnya. (Sahril Ka.Biro OKU)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *