Foto: PTBA Gelar Upacara Peringatan Bulan K3 Tahun 2022, Selasa (12/01/2022).
jejakkasus.co.id, MUARA ENIM – Direktur Utama (Dirut) PT Bukit Asam Tbk (PTBA) memimpin upacara peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Tahun 2022, di Halaman Kantor Besar PTBA Tanjung Enim, Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan, Rabu (12/01/2022) pukul 07.00 WIB.
Dihadapan keluarga besar PTBA dan mitra-mitra kerja dari subkontraktor, Dirut PTBA menyampaikan amanat Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia Ida Fauziah dalam Bulan K3 Nasional tahun 2022 yang mengusung tema “Penerapan Budaya K3 Pada Setiap Kegiatan Usaha Guna Mendukung Perlindungan Tenaga Kerja di Era Digitalisasi”.
Usai pelaksanaan upacara, Dirut PTBA mengatakan bahwa, “Bulan K3 ini harus menjadi perhatian kita semua, baik itu keluarga besar PTBA maupun mitra-mitra kerjanya”.
Diharapkan dengan momen Bulan K3 tahun 2022 ini dalam setiap atau sektor kegiatan target zero fatality menjadi skala prioritas yang harus dijalankan oleh semua pegawai.
“Kepada Jajaran di Bukit Asam harus dapat meningkatkan penerapan budaya K3 di lingkungan kerja masing-masing. Hal ini juga berlaku kepada seluruh mitra kerja perusahaan. Maka dari itu, peringatan Bulan K3 ini harus di informasikan kepada seluruh rekan-rekan kerja yang ada di lapangan,” tegasnya.
Dengan demikian, Dirut PTBA berharap ke depannya untuk teman-teman semuanya yang terutama di lapangan dengan adanya K3 ini dalam keadaan sehat wal’afiat dan selamat dalam berkerja, tentunya dengan menjadikan target zero fatality menjadi hal yang prioritas.
Pada Upacara Peringatan Bulan K3 ini juga dihadiri Jajaran dan Manejemen PTBA diantaranya Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Farida Thamrin, Direktur Operasi dan Produksi Suhedi, Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) Suherman, dan Direktur Pengembangan Usaha Rafli Yandra. Didampingi Sekretaris Perusahaan Apollonius Andwie, serta Jajaran Senior Manager dan Manager dari masing-masing satuan kerja.
Seperti diketahui Bulan K3 diperingati oleh PTBA dengan sejumlah rangkaian acara yang dimulai dari tanggal 12 Januari hingga 18 Februari 2022 seperti Upacara Peringatan Bulan K3, Aksi Donor Darah, Webinar, Cepat Tepat Virtual, Bulan Peduli, Bersih Sungai, Lomba PMR dan Patroli Keamanan Sekolah, Bukit Asam Virtual Run Fest, Safety Talk Virtual, Semarak Bulan K3, dan Penilaian Golden Rules.
Sementara itu, Tim Emergency Respon Group Bukit Asam (ERG) meliputi Tim Rescue dari PT SBS dan PT Pama yang dikomandoi Tim Rescue PTBA menggelar demo upaya penyelamatan kecelakaan di jalan raya. Pada simulasi ini digambarkan telah terjadi kecelakaan pada satu unit mobil berpenumpang yang terjatuh di jurang setinggi kurang lebih 20 meter untuk dilakukan penyelamatan pada korban.
Setelah mendapatkan laporan adanya kejadian satu unit mobil terjatuh di jurang setinggi puluhan meter itu, tim langsung merespon dengan mendatangi tempat kejadian dan melaporkan bahwa kondisi mobil dalam posisi terbalik dan terbakar, lalu tim kedua yang sudah dihubungi datang menggunakan mobil pemadam kebakaran, mobil ambulance langsung melakukan evakuasi terhadap korban.
Untuk evakuasi korban, tim memasang alat treon sistem, alat khusus tali panjang yang digunakan untuk menuruni tebingan yang cukup dalam. Mobil pemadam kebakaran melakukan pemadaman api dengan air, dan cairan, dan setelah padam tim kedua evakuasi korban dalam kondisi selamat di bawa ke rumah sakit. (Alkomar/ Ujk Tim)