Sumsel: Bupati OKU Timur Membuka Festival Seni Budaya Pelajar Tingkat SMK

jejakkasus.co.id, OKU TIMUR – Mewakili Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Timur H. Lanosin Hamzah, S.T., membuka langsung Festival Seni Budaya Pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Sumatera Selatan (Sumsel) tahun 2021, di Balai Rakyat Kabupaten OKU Timur, Jumat 15 Oktober 2021.

Pewakilan siswa siswi SMK di 17 Kabupaten Kota berkumpul di OKU Timur menunjukan Seni Budaya serta kreasi mereka ke dalam Festival ini yang diselenggarakan di Kota Martapura, OKU Timur.

Bupati OKU Timur H. Lanosin yang mewakili Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengatakan, dalam berbagai kesempatan, Gubernur Sumatera Selatan selalu memberikan tantangan kepada SMK di Sumatera Selatan untuk selalu melakukan inovasi, baik di bidang teknologi maupun non teknologi.

Tujuannya tidak lain agar SMK di Provinsi Sumatera Selatan benar-benar menjadi pendidikan vokasi yang mampu menjawab tantangan jaman, tuntutan dunia industri, dunia kerja dan dunia usaha.

Dirinya juga berharap, tenaga pendidik SMK untuk juga dapat berinovasi mengenai Festival Seni Budaya.

Enos mengatakan, Festival Seni Budaya Pelajar SMK se-Sumatera Selatan ini pada dasarnya dapat membina dan meningkatkan kreatifitas siswa, jiwa Seni, nilai-nilai Tradisi dan membangun karakter Bangsa serta mengembangkan sifat kompetitif dalam diri siswa.

Enos juga mengutarakan, selain itu Festival ini dapat berfungsi sebagai wahana dan sarana promosi unjuk kebolehan, serta minat dan bakat siswa kepada dunia usaha dan industri, khususnya ekonomi kreatif.

Kegiatan Festival Seni Budaya Pelajar SMK se-Sumatera Selatan ini juga dapat dijadikan salah satu komponen penting dalam pelajaran siswa untuk membentuk karakter peserta didik SMK dan bisa mengapresiasi Seni Budaya dan cinta dengan Seni Budaya sendiri, yaitu Seni Budaya Sumatera Selatan.

Enos menambahkan, Seni sendiri fungsinya dapat menggali talenta dan dapat memanfaatkannya untuk memperkaya potensi diri dari peserta didik.

Kita juga ingin memperlihatkan, bahwa anak-anak SMK yang bertalenta di bidang Seni, selain berkarya mereka juga berprestasi dan memiliki budi pekerti yang baik.

Didalam sebuah perlombaan, tentunya ada yang menang dan kalah. Kepada para pemenang agar tidak tinggi hati, bagi yang kalah jangan berkecil hati, sebab kekalahan adalah kesuksesan yang tertunda.

Dalam kesempatan itu juga, Bupati OKU Timur H. Lanosin memberikan dua Unit Kendaraan untuk diperbaiki, atau di modifikasi oleh pelajar SMK untuk dapat dipergunakan dalam berinovasi. (Yoga JK/Tim)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *