Sumsel: Pemdes Arumantai Bersama UPTD Puskesmas Jarai Gelar Vaksinasi Pertama

jejakkasus.co.id, LAHAT Pemerintah Desa (Pemdes) Aromantai, Kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera selatan, mengadakan kegiatan vaksin pertama yang dilakukan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Jarai, Rabu (22/09/2021).

Terpantau awak media jejakkasus.co.id, Kepala Desa (Kades) Arumantai Yuan Hadinata, S.Pd. Beserta beberapa Staf Desa telah mempersiapkan kegiatan vaksin tersebut.

Pemberian vaksinasi pertama untuk masyarakat Desa Arumantai dimulai pukul 09.00 WIB, dengan mendatangkan petugas kesehatan (Nakes) dari UPTD Puskesmas Jarai sebagai vaksinator, berharap 200 dosis vaksin tersalurkan kepada warga masyarakat Arumantai.

Kegiatan vaksinasi tersebut dibagi menjadi tiga tim vaksinator, tim pertama bertugas mendata penduduk yang akan melakukan vaksin, tim kedua mengecek kesehatan dan tim ke tiga melakukan penyuntikan vaksin.

Antusiasme warga Desa Arumantai untuk melakukan vaksinasi sangat tinggi, terlihat dari kalangan muda sampai orang tua hadir dan ikut serta dalam kegiatan vaksin.

Diketahui, sebelum Pemdes Aromantai telah melakukan sosialisasi dan edukasi kepada warga masyarakat Aromantai tentang pentingnya vaksin Covid-19.

Setelah melakukan vaksinasi, warga masyarakat akan menerima kartu bukti telah divaksin dari petugas vaksinator, dan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan setelah vaksinasi, warga masyarakat dipersilakan menunggu selama 20 menit di ruangan yang telah disiapkan.

Guna mendukung kelancaran dan kondusifitas vaksinasi, anggota Polsek Jarai disiagakan di lokasi kegiatan dan menghimbau kepada warga masyarakat, untuk tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

Terlihat hadir dalam kegiatan vaksinasi, Dr. Ica selaku pemimpin tim vaksinator, Camat Jarai Heri Julianto, S.Sos., M.M., Kepala Desa Arumantai Yuan Dinata, S.Pd., Jajaran Polsek Jarai dan Tim Vaksinator UPTD Puskesmas Jarai.

Pada kesempatannya, Kades Arumantai menyampaikan kepada awak media jejakkasus.co.id, “sekarang ini masyarakat kita telah mengerti betapa penting vaksin ini untuk tubuh kita, agar tubuh kita punya anti bodi dari Covid-19.

Pesan saya, walaupun kita telah divaksin, tapi kita harus tetap menjaga prokes, jangan sampai kendor,” tutupnya. (ALAM JK)

editor: fauzy

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *