jejakkasus.co.id, CIREBON – Jajaran Polres Cirebon Kota yang dipimpin AKBP H. Imron Ermawan, S.H.,S.I.K.,M.H., diwakili Wakapolres Cirebon Kota Kompol Ahmat Troy Aprio, S.I.K., mengunjungi sekaligus bersilaturahmi dengan Pengasuh dan pemilik Pondok Pesantren Daarul Mujaahid, Kandang Juang, Rabu (10/8/2021).
Dalam rangka melaksanakan amanat dari Kapolres Ciko, memberikan bantuan sosial 200 paket beras isi 5 Kg dan 20 paket sembako dari personel Polwan serta membagikan 100 masker geratis kepada masyarakat yang terdampak adanya perpanjangan PPKM level IV, Rabu (10/8/2021).
Pada kesempatannya, Kompol Ahmat Troy Aprio mengucapkan, “salam kepada Bapak dan Ibu yang hadir disini, atas nama Kapolres Bapak H. Imron Ermawan, S.H. S.I.K.,M.H., yang saat ini berhalangan hadir disini disebabkan beliau mendapatkan suatu kepentingan mendadak.
Menghadiri undangan rapat dari Walikota Cirebon Bapak Azis, untuk memutuskan tindak lanjut Kota Cirebon dalam hal penanganan Covid-19 sehingga beliau berhalangan hadir. Beliau memerintahkan, mendelegasikan kepada kami untuk bersilaturahmi kepada Ustad Ujang Zakaria, agar bersama-sama dapat memberikan Bansos berupa sembako beras dan sembako lainnya, Kepada warga masyarakat yang terdampak Covid-19 juga atas adanya perpanjangan PPKM Level IV,” jelas Wakapolres Cirebon Kota.
“Kami dari jajaran Polres Cirebon Kota juga bersama Jajaran TNI didampingi bapak Ustad Ujang Zakaria, hari ini bermaksud membagikan bansos sembako kepada bapak dan Ibu, semoga kehadiran kami disini bisa memberikan kebahagiaan bapak dan ibu,” ucap Wakapolres Cirebon Kota.
Ditempat yang sama, Ustad Ujang mengucapkan, “Alhamdullillah bersama kita panjatkan puji syukur kita kepada Allah SWT, dalam kesempatan yang berbahagia ini, Alhamdullilah Allah telah memberi kesempatan kepada kita dalam hal sesuatu yang diberkahi Allah dan kita saksikan bersama-sama bapak dan Ibu, baik dari Kepolisian, TNI AD juga AL hari ini mengunjungi kita, untuk berbagi sembako kepada bapak dan Ibu.
Semoga dikesempatan yang berbahagia ini, Allah SWT menularkan giat sedekah kepada kita semua, tidak hanya dilakukan bapak dan ibu TNI-Polri tetapi juga kepada kita semua agar tertular kebaikan, sehingga semuanya dapat saling tolong menolong, saling bersedekah, walaupun hanya berbentuk senyuman dan doa.
Shalawat beserta salam, semua tercurah pada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW, semoga kita semua yang hadir pada sore hari ini, suami kita, anak dan orang tua kita, yang semuanya tercatat sebagai umat-umatnya Rasulullah Muhamad SAW sehingga kelak kita semua mendapatkan syafaatnya, AamiiN Ya Rabbal Alamin,” ucap Ustad Ujang Zakaria.
Ketua RW 08 Kopi Luhur, Taryono menyampaikan, “saya atas nama warga RW 08 mengucapkan terima kasih kepada Bapak AKBP H. Imron Ermawan beserta Jajaran dan juga TNI AD dan AL yang telah peduli kepada warga RW 08, memberikan bansos sembako, semoga apa yang kami dapatkan hari ini, dari Bapak-Ibu Polri, TNI AD dan AL akan mendapatkan balasan kebaikan dari Allah SWT,” pungkasnya. (Ratu-001/ ed.Fauzy)