Sumsel: Bupati Ogan Ilir Siapkan Langkah Strategis Tanggulangi Karhutla

jejakkasus.co.id, OGAN ILIR – Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar Mawardi sudah menyiapkan tiga langkah strategis yang dinilai jitu untuk menanggulangi Karhutla untuk menghadapi kebakaran lahan yang kerap kali terjadi akhir-akhir ini di Bumi Caram Seguguk Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Tiga langkah strategis dalam menanggulangi bencana kebakaran lahan dan Hutan yaitu, membentuk Tim Satgas di setiap Desa sebanyak tiga orang, memanfaatkan lahan tidur menjadi Pertanian dan menyiapkan Peraturan Daerah (Perda) dalam penanggulan Karhutla.

“Hari ini kita selesai menggelar rapat dengan dinas terkait untuk menindak lanjuti himbauan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumsel, bahwa di OI dalam kurun waktu satu minggu ini banyak titik-titik (hotspot) Karhutla. Kita akan rekrut tiga orang Tim Satgas disetiap desanya, kemudian memanfaatkan lahan tidur menjadi Pertanian dan membuat Perda ke DPRD OI,” kata Panca Wijaya Akbar usai menggelar rapat di Ruang Rapat Bupati OI, Rabu (4/8/2021).

Menurut Bupati OI Panca, selain memanfaatkan lahan tidur menjadi Pertanian, dirinya juga perintahkan Kepala Desa untuk mendata kepemilikan lahan tidur yang ada di setiap desa nya.

“Saya perintahkan Kepala Desa untuk mendata kepemilikan lahan tidur, jika terjadi Karhutla kita tahu siapa yang harus bertanggung jawab, dan kita juga akan menyiapkan Perda dalam menangggulangi Karhutla ini,” jelasnya. (Ariel)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *