Jawa Barat : Lucky Hakim Terpilih Sebagai Ketua Umum PSSI Indramayu

INDRAMAYU- JK. Akhirnya Lucky Hakim terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum (Ketum) PSSI Kabupaten Indramayu, Jawa Barat melalui Kongres Luar Biasa (KLB). Sabtu (24/4/2021).

Dalam agenda Kongres Luar Biasa (KLB) tersebut, memilih Ketua dan Wakil Ketua serta Executive Committee (Exco), dan terpilih H. Suwarjo sebagai Wakil Ketua dan jajaran Executive Committee diantaranya Suryadi Carkaya, S.Pi., Hadi Santosa, SE., M.M., Drs. Deni Aryanto.

Sementara, Ketua terpilih PSSI Kabupaten Indramayu Lucky Hakim dalam Konferensi Pers menjelaskan beberapa agenda kedepan membenahi Organisasi PSSI Kabupaten Indramayu.

”Akan ada pembenahan yang optimal di tubuh PSSI Kabupaten Indramayu, baik tentang pembinaan Atlet Sepak Bola, Sapras, serta program yang bisa memajukan persepak bolaan yang bisa membawa nama baik Daerah “. Pungkasnya.

Di tempat yang sama, Sekertaris Jenderal (Sekjen) PSSI Jawa Barat Drs. Laga Sudarmadi, AIFO berharap, dengan terpilihnya Ketua PSSI Kabupaten Indramayu yang baru agar bisa membawa Organisasi sesuai Tupoksinya serta memajukan secara profesional.

”Pihak PSSI Jabar berharap agar PSSI Kabupaten Indramayu bisa lebih memajukan Organisasi secara optimal, sehingga sesuai ekpetasi, dan maju secara profesional dalam mengelolanya “. Paparnya.

Ketua Panitia penyelenggara Kongres Luar Biasa (KLB) Drs. Deni Aryanto memaparkan tentang adanya Kongres KLB.

”Pada dasarnya, dengan adanya pengunduran diri Ketua dan beberapa Executive Committee (Exco), sehingga supaya tidak terjadi kevacuman di intern Organisasi, maka perlu adanya figur baru untuk melakukan percepatan pembenahan Organisasi PSSI Kabupaten Indramayu”, pungkasnya. (Ron)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *