Sumsel : Terima 530 Vial Vaksin Covid-19, Bupati Lahat Cik Ujang Gelar Vaksinasi Tahap II Bagi Pelayanan Publik

LAHAT- JK. Setelah menerima 530 Vial Vaksin Covid-19, Bupati Lahat Cik Ujang gelar pelaksanaan Vaksinasi Tahap II bertempat di Gedung Pertemuan Pemkab Lahat, diperuntukan bagi pelayanan publik di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan. Minggu (07/03/2021).

Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 tahap II kali ini, diperuntukan bagi Jajaran Pelayanan Publik diantaranya, Wakil Rakyat, Faskes, TNI, POLRI, POL PP, Guru/Pendidik, ASN, Pedagang, Wartawan, Layanan Publik, Hotel, BUMN, BUMD, BPJS, Pariwisata, Altlet, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Penyuluh Agama.

Bupati Lahat Cik Ujang, SH., dalam sambutannya mengatakan, telah kita ketahui bersama bahwa, Vaksinasi Covid-19 tahap Awal /I, tenaga kesehatan telah melaksanakan Vaksinasi Covid-19 pada tanggal 2 Pebruari 2021 yang lalu, hal ini sangat berdampak baik pada situasi pandemi Covid-19 di Kabupaten Lahat.

Telah kita sanggupi, tanggal 1 Maret 2021, jumlah terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 600 orang, dan masih dalam proses sebanyak 17 orang atau 19,6 % dan Kabupaten Lahat pada saat ini berada pada Zona Kuning.

Dikesempatan ini juga, Cik Ujang menyampaikan “Kabar Baik” bahwa, Kabupaten Lahat telah menerima Vaksin Covid-19 sebanyak 530 Vial ” ungkapnya.

Bupati Lahat juga menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Lahat agar bersedia di Vaksin Covid-19. Jangan takut di suntik Vaksin Covid, jika kita sayang diri kita, keluarga dan orang-orang di sekeliling kita “Hayo Sukseskan Vaksinasi Covid-19”, jadikan diri kita sebagai Duta Kesehatan pemutus tali mata rantai Covid-19, khususnya di Bumi Seganti Setungguan.

Saya yakin, masyarakat Lahat peduli kesehatan, semoga kepedulian kita mau di Vaksin Covid-19, dengan kita sehat akan menghantarkan kepada kondisi normal kembali, dan dapat beraktivitas seperti biasanya, terang Cik Ujang.

Tampak hadir dalam pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 tahap II, Bupati beserta Istri, jajaran Kepala OPD didampingi Istri, Sekda didampingi Istri, Direktur RSUD dan tamu undangan. (UJK/Tim)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *