Sumsel : Purna Tugas Kapten TNI Czi Ansori, Jajaran Anggota TNI AD Koramil 404-07 Kota Muara Enim Gelar Acara Syukuran

MUARA ENIM- JK. Danramil 404-07 Kota Muara Enim Kapten Czi Ansori yang telah 37 tahun mengabdi di Institusi Tentara Nasional Indonesia TNI ), hari ini Rabu (24/02/2021), mengakhiri masa jabatannya sebagai Komandan Koramil 404-07 Kota Muara Enim karena memasuki masa Purna Tugas.

Jajaran anggota TNI AD Koramil 404-07 Kota Muara Enim beranggotakan 29 Anggota TNI Aktif dan Staf 1 PNS, bertempat di Kantor Koramil, jajaran anggota TNI Koramil 404-07 adakan gelar acara Penghormatan Terakhir dan Perpisahan kepada Danramil Kapten TNI CZi Ansori. Rabu (24/02/2021).

Pada kesempatannya, Kapten Czi Ansori mengucapkan terima kasih atas atensi seluruh jajaran Anggota Koramil dan Ibu-Ibu Persit Koramil 404-07/Muara Enim, secara bersama telah mengadakan syukuran pelepasan saya selaku Danramil, dan juga saya ucapkan terima kasih kepada tamu undangan, Camat Muara Enim diwakili Sekcam Bapak Husni Thamrin, Kasat Pol. PP AM. Musadeq, Kapolres Muara Enim terwakili, para Lurah, Unsur Pengurus FKPPI, FKPMB serta Tokoh Masyarakat Muara Enim yang telah hadir disini, ucap Kapten Ansori.

Dua tahun saya bertugas menjabat Danramil 404- 07/Muara Enim, sekarang saya memasuki masa Purna Tugas bukan berarti tali silturahmi kita sampai disini saja, hubungan baik kita tetap terjaga seperti biasanya, sekiranya ada acara hajatan rekan-rekan yang hadir disini, dapat mengundang saya, Insya Allah saya akan hadir.

Dan juga saya berpesan kepada seluruh Jajaran Anggota Koramil 404-07/serta Ibu-Ibu Persit yang saya banggakan, tetap jaga kesehatan, kekompakan, selama saya dan istri yang mendampingi saya, selama ini saya menjabat Danramil 404-07 ini, sekiranya ada kekhilafan dari kami, mohon di maafkan, ucap Kapten Czi Ansori.

Camat Muara Enim yang berhalangan hadir diwakili oleh Sekcam Muara Enim Husni Thamrin dikesempatannya mengucapkan terima kasih kepada Kapten Czi Ansori, yang telah menjalankan hubungan serta tugasnya dengan baik selama 2 menjabat Danramil Kota Muara Enim.

Kami sangat mengenal sosok Kapten Czi Ansori, beliau dikenal begitu dekat dan akrab dengan masyarakat Kota Muara Enim, tuturnya. Dilanjutkan dengan Pemberian Cindera Mata dari Kecamatan Muara Enim untuk Kapten Czi.Ansori.

Serka Suharmasya mewakili jajaran anggota Koramil 404-07, kami mengucapkan terima kasih kepada Danramil 404-07 Kapten Czi Ansori, selama bertugas kami sangat terkesan dengan jiwa kepemimpinan beliau, beliau komandan yang bijaksana, tegas dalam disiplin tugas yang diembannya.

Begitu juga dalam menerapkan disiplin tugas yang diberikan kepada kami para anggotanya, beliau Soko Guru sekaligus orang tua bagi kami, dan kami sebagai anak berharap meminta kepada Danramil, hubungan kekeluargaan yang selama ini terjalin baik, tetap terus berlanjut, jika ada hajatan jangan ada kata sungkan undang kami, kami anggota Koramil, siap akan hadir. Ucapnya.

Dipenghujung acara, Pelda Sunaryo didampingi Istri, mewakili seluruh anggota-anggota Koramil 404-07/Muara Enim memberikan Cindera Mata kepada Danramil 404-07 Kapten Czi Ansori. (UJK)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *