SERANG- JK. Kepedulian Pemerintah untuk membantu masyarakat melalui bantuan dana secara bertahap dimaksudkan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat akibat dampak Covid-19 yang terjadi saat ini adalah menjadi dasar untuk seluruh masyarakat Indonesia. Dimana di situasi kondisi sulitnya lahan kerja saat ini diharapkan dapat meringankan beban untuk keluarga baik melalui usaha Dagang home industry atau UMKM dsb.
Warga Desa Suka Dalem secara serentak menerima bantuan BST Pusat tahap VI, selama satu hari penuh dimulai pukul 08.00 WIB s/d selesai, dan terlihat diatur oleh petugas Desa. KPM berbondong-bondong mengantri, mulai dari pintu masuk sampai ke pinggir jalan.
Dalam uraian Kepala Desa Suka Dalem Suryani menyampaikan, Bantuan Sosial (Bansos) dari Pemerintah adalah hak masyarakat dan harus mereka terima. Penjadwalan waktu pembagian bantuan resminya adalah satu hari, namun jika ada yang tidak bisa mengambil karena sakit atau hal lain yang sangat urgensi, Kepala Desa mengarahkan agar diambil ke Posko sesuai jadwal kerja.
Pembagian bantuan yang dilakukan oleh pihak Desa di koordinir oleh masing-masing RT yang telah diberitahukan sebelumnya melalui pendataan, sesuai daftar yang ada dari Desa dan langsung datang ke Kantor Desa sesuai jadwal pembagian.
Jumlah penerima bantuan warga Desa Suka Dalen pada tahap enam tersebut sebanyak 1.556 warga dari 26 RT dan langsung diterima di Kantor Desa. Senin (15/02/2021).
Dalam uraian Kepala Desa Suryani ke tim Jejak Kasus saat di wawancarai mengucapkan banyak terima kasih pada Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Kabupaten, mungkin ini miliknya masyarakat kami.
Menurut Kepala Desa, dari jumlah enam kali tahap adanya bantuan dipastikan hampir semua warganya telah mendapat dan menerima dari berbagai jenis bantuan. Bahkan bantuan untuk PKH di wilayah hukumnya masih dapat secara rutin.
Suryani juga menyampaikan, untuk segala jenis bantuan dimasa jabatan akhirnya ini, sudah tersalur semua atau sudah habis.
“Untuk saya pribadi, Alhamdulillah, sebelum habis masa jabatan, program saya sudah habis, namun perencanaan-perencanaan untuk berikutnya sudah ada saya persiapkan”, imbuhnya.
Dan berharap ke Pemerintah Pusat, Provinsi, Kabupaten Kota mudah-mudahan akan semakin peduli lagi kepada masyarakat, khususnya Desa Suka Dalam, Kabupaten Serang, Provinsi Banten.
Dalam uraian penutupnya Suriyadi menyampaikan, kelak di periode berikutnya jika masyarakat masih mendukung dan mempercayai, akan membuka SDM (Sumber Daya Masyarakat) masyarakat Suka Dalem untuk kegiata-kegiatan positif
“Ya, saya jika masih di percaya dan dibutuhkan oleh masyarakat lagi, saya sudah persiapkan program-program yang tentunya akan saya tawarkan terlebih dahulu, baru kita laksanakan kedepan”, pungkasnya. (Lorhenson)