Bersama Pemkab, Polres Tanggamus Gelar Apel Siaga Bencana

TANGGAMUS- JK. Polres Tanggamus pada Senin (13/01/2020) pagi mengadakan apel gelar pasukan siaga bencana, di lapangan Apel Pemda Tanggamus. Apel ini digelar bersama Pemkab setempat guna meng- update kembali sejauh mana kesiapan personel gabungan dalam penanganan bencana,

Bertindak selaku Pimpinan Apel Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani SE, MM, Perwira Apel Kasat Lantas AKP Yuniarta, SH dan Komandan Apel Pama Polres Tanggamus Ipda Sukarjo.

Bupati Hj. Dewi Handajani dalam arahannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi, penghargaan yang tulus atas dedikasi Polres Tanggamus, TNI, jajaran Pemkab Tanggamus, komunitas relawan se-Kabupaten Tanggamus, juga berbagai instansi yang terkait selama ini.

“Peran serta dalam merespon dan menghadapi berbagai bencana di wilayah Tanggamus telah banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Peran para relawan juga dirasakan telah banyak membantu upaya pemerintah dalam menghadapi bencana yang menimpa Kabupaten Tanggamus,” ucap Bupati.

Peserta apel kali ini terdiri dari Pleton Regu TNI, Sat Pol Air, Polres Tanggamus dan gabungan Polsek jajaran, Pol PP, Basarnas, RAPI, Tenaga Kesehatan serta gabungan Pegawai Pemkab.

Ditempat yang sama Kapolres AKBP Hesmu Baroto, mengatakan, tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk mengetahui sejauh mana kesiap siagaan baik itu personel maupun peralatan yang nantinya akan digunakan apabila terjadinya bencana alam kembali.

“Sehingga sinergitas antar instansi terlihat sangat jelas dan memudahkan koordinasi dalam hal penanganan apabila terjadinya bencana alam banjir kembali. Untuk apel ini sendiri diikuti personel gabungan sebanyak 83 personel,” ungkapnya.

Pada kesempatan ini juga digelar peralatan untuk penanganan pertama terhadap korban bencana, sehingga dapat memberikan bantuan dengan cepat dan tepat sasaran sebelum tim medis tiba dilokasi sehingga nyawa korban dapat terselamatkan.

Apel dihadiri pula Wakil Bupati H. AM. Safii, Kapolres Tanggamus AKBP, Hesmu Baroto, SIK. MM, Dandim 0424/TGM Letkol Inf. Arman Aris Sallo, Sekda Tanggamus Hamid Heriansyah Lubis dan kepala OPD jajaran Pemkab Tanggamus. Selanjutnya, jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Tanggamus. (HTM)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *