Sumsel : Forkopimda Kab. Lahat Pantau Malam Pergantian Tahun, Pastikan Tidak Ada Keramaian di Masa Pandemi Covid-19

LAHAT- JK. Moment menyambut malam tahun baru, pergantian tahun 2020 ke 2021, pada tahun-tahun sebelumnya secara Nasional di sambut antusias dengan meriah oleh seluruh lapisan masyarakat Indonesia, berbagai hiburan di gelar hingga tepat pada pukul 00.00 WIB, mulai pergantian tahun, Sirene berbunyi, Kembang Api berwarna-warni disertai bunyi memenuhi angkasa, pertanda memasuki awal tahun baru.

Wakil Bupati Lahat bersama Forkopimda beserta Jajaranya memastikan dan memberikan himbauan kepada seluruh lapisan masyarakat Lahat, untuk tidak berkumpul, berkerumun dalam merayakan malam pergantian tahun dapat dipatuhi. Kamis malam (31/12/2020).

Wabup H. Haryanto bersama Forkopimda Kab. Lahat dan jajarannya laksanakan Razia Gabungan untuk memastikan himbauan yang telah disosialisasikan itu dipatuhi.

Razia gabungan melakukan penyisiran di tempat yang dipastikan sering dijadikan tempat berkumpul, seperti Cafe dan tempat hiburan malam, serta tempat keramain lainnya.

Sampai di salah satu tempat, terpantau rombongan Forkopimda adanya sekumpulan anak muda yang sedang menunggu malam pergantian tahun.

Kasat Pol. PP Dan Damkar Lahat Fauzan Khoiri Denin dalam arahan ke sekelompok pemuda tersebut, menghimbau setiap pengunjung Cafe ataupun tempat hiburan agar menerapkan disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) serta tidak boleh berkerumun. Pemilik Cafe kami kasih batas waktu sampai dengan batas pukul 00.00 WIB harus menerapkan prokes dengan disiplin menjalankan 3M.

Setelah pukul 00.00 WIB, tidak boleh lagi ada aktivitas hiburan buka ditempat Cafe ini, apabila masih ada pengunjung yang nongkrong dan membandel, masih ingin melaksanakan hiburan atau berkerumun, kami akan mengambil tindakan tegas, Jelas Fauzan.

Sementara itu, Kapolres Kab. Lahat AKBP Achmad Gusti Harto, SIK., menyampaikan bahwa, untuk menciptakan situasi Kamtibmas pada saat malam pergantian tahun, serta guna mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Lahat.

Kapolres Lahat mengingatkan kepada semua warga Kabupaten Lahat, jika saat ini masih berada dalam situasi pandemi Covid-19, maka itu Jajaran Polres Kabupaten Lahat menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak melaksanakan kegiatan yang menimbulkan perkumpulan seperti pesta, konvoi, ataupun pawai, guna mencegah penyebaran Covid-19″, tegas Kapolres Lahat.

Terpantau tim awak media dalam Gelar Razia Gabungan Natal dan tahun baru di masa pandemi Covid-19, di pimpin langsung oleh Wakil Bupati Kabupaten Lahat H. Haryanto, SE., MM., MBA., didampingi Forkopimda Lahat yakni :

Kapolres Kab. Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono, SIK., Wakapolres Lahat Kompol Yosi beserta Jajaran anggota Polres Lahat, Dandim 0405/ Lahat Letkol Kav. Shawaf Al Amien beserta jajarannya, Dan Sub Denpom Kapten Jen Masri, Pj Sekda Kab.Lahat, Drs. H. Deswan Irsyad, Kasat Pol P-P dan Damkar Fauzan Khori Denin dan jajaranya, Kaban Kesbangpol H. Surya Desman. (UJK/Tim)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *