Jawa Barat : Pemda Kota Cirebon Dukung Pelatihan Komputer Tingkat RW se- Kelurahan Kesenden

CIREBON- JK. Kegiatan Pelatihan Operator Komputer yang diadakan di tingkat RW se- Kelurahan Kesenden merupakan Diklat IT Komputer guna peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di tingkat RW se- Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon. Selasa (24/11/2020).

Bertempat di Kantor Kelurahan Kesenden, Wakil Walikota Cirebon Eti Herawati membuka Pelatihan Operator Komputer tingkat RW se- Kelurahan Kesenden.

“Pemda Kota Cirebon tentu sangat mendukung. Pelatihan ini sejalan dengan program Smart City Kota Cirebon”. Tutur Wakil Walikota Cirebon Eti Herawat.

Lanjutnya, “Pelatihan Operator Komputer ini terutama untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan terkait teknologi informasi di era digitalisasi yang sedang berkembang saat ini”.

“Kami berharap, peserta yang mengikuti pelatihan mampu mengoperasikan komputer dengan baik, guna menunjang tugas-tugas pelayanan masyarakat di tingkatan RW, khususnya yang ada di wilayah Kelurahan Kesenden”. Pungkas Wakil Walikota Eti Herawati. (JK)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *