Projo PALI Siap Kawal Dana Desa

PALI- JK. Projo Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) siap mengawal pelaksanaan dana desa.

Ketua Projo Kabupaten PALI, Aprizal Muslim menegaskan, mengawal dana desa merupakan instruksi Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi yang juga Wakil Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi

“Selain persiapan pelantikan pengurus Projo PALI, kami juga menyusun anggota yang bakal ditempatkan di desa-desa untuk mengawasi dana desa. Hal ini tentu selaras dengan program Projo Pusat untuk mengawal dana desa, termasuk di Kabupaten PALI. Bapak Ketua Umum Projo yang juga Pak Wakil Menteri, Budi Arie sudah menyampaikan instruksi tersebut saat kongres ll beberapa waktu lalu,” ungkap Aprizal.

Ia mengemukakan, kepengurusan Relawan Projo PALI Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) hampir rampung dan direncanakan pada Januari 2020 dilakukan pelantikan.

Untuk pelantikan, lanjut Aprizal, bakal dilakukan ketua umum pusat. “Kita sudah berkomunikasi langsung dengan Pak Budi. Beliau sudah menyatakan kesediaannya untuk berkunjung ke PALIi,” katanya, Senin (17/12/2019).

Sebelumnya, Budi Arie Setiadi meminta kader Projo untuk kreatif, inovatif dan terlibat aktif dalam pembangunan.

“Kalau ada masalah, kita akan langsung cari dan temukan solusi untuk mengatasinya. Rakyat khususnya para kader Projo jangan jadi penonton pembangunan, Pengawasan dana desa terbaik adalah lewat peran aktif masyarakat itu sendiri,” tandas Budi Arie Setiadi, saat kongres. (ST)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *