Kadis Kominfo Asahan Minta Wartawan Ikut Majukan Daerah

ASAHAN– Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kabupaten Asahan, Rahmat Hidayat mengakui peran wartawan dan media sangat besar.

Wartawan lewat tulisannya yang dimuat di media cetak maupun elektronik, bisa mengangkat nama daerah, kepala daerah maupun perorangan.

Sebaliknya, wartawan juga dapat menjatuhkan seorang pejabat dari tulisannya yang tentu sesuai fakta dan data akurat yang disajikan sesuai kaidah jurnalistik dan UU Pers No 40 tahun 1999.

Hal ini disampaikan Kepala Kominfo Asahan, Rahmat Hidayat pada acara musyawarah daerah Ikatan Jurnalistik Televisi Indonesia (IJTI) Asahan-Tanjung Balai-Batubara pada Jumat (6/12/2019).

“Kami berharap IJTI Asahan, Tanjung Balai dan Batubara bisa bersinergi dengan pemerintah daerah. Kami butuh wartawan untuk menyebarluaskan informasi pembangunan dan bisa bekerja sama membangun Asahan,” ucap Hidayat saat membuka Musyawarah Koodinator Daerah (Muskorda) IJTIV Asahan-Tanjung Balai dan Batubara, di aula Water Boom Ragil.

Hidayat mengucapkan selamat bermusyawarah dan semoga bisa memilih yang terbaik untuk organisasi IJTI.

Ketua IJTI Sumut, Budiman Amin Tanjung, S.H., menjelaskan, pelaksanaan musyawarah merupakan amanah dari AD-ART IJTI Pusat.

Budiman berharap dengan kehadiran IJTI di Asahan, Tanjung Balai dan Batubara, bisa mempercepat kompetensi wartawan televisi.

“Semoga bisa kompak kawan jurnalis di tiga daerah dan bersinergi dengan pemerintah,” tandas Budiman. (SP)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *