PRABUMULIH- JK. Jalan menuju Perumahan warga rusak parah, Platdekernya ambrol/hancur sehingga membuat tidak nyaman pejalan kaki atau berkendaraan roda dua apalagi roda empat.
Alangkah sangat disayangkan kondisi jalan tersebut, pengerjaan jalan yang belum sampai berumur satu tahun, namun jalan sudah tidak layak lagi untuk di lalui, jalannya rusak parah pas di depan Platdekernya ambrol/hancur.
Awak media Jejak Kasus melihat lokasi jalan yang ada di Jalan Urai terletak di samping Rumah Makan Ombay di Kelurahan Cambai, Prabumulih. Rabu (24/9/2020).
Salah satu warga yang berada di Perumahan tersebut mengatakan, kami sebagai warga sangat menyayangkan pekerjaan jalan ini yang mana pas di gorong-gorongnya tidak kuat, behelnya keluar.
Kalau dilalui mobil yang bermuatan tidak terlalu berat mungkin masih kuat, namun jika dilalui mobil yang beratnya sampai puluhan ton saya yakin mobil tersebut akan masuk ke dalam gorong-gorong tersebut.
Dengan kondisi jalan seperti ini di tempat kami, membikin kami yang memakai kendaraan roda dua sangat extra hati-hati, apalagi kalau sampai terjebak bisa bikin motor kami jadi angka 8. Padahal mobil yang lewat jalan/gorong-gorong tersebut tidak terlalu berat, kok bisa hancur seperti Kerupuk.
Awak media konfirmasi kepada salah satu warga terkait sudah berapa lama jalan ini rusak, warga menjelaskan kalau jalan yang rusak ini sudah hampir tiga bulan, padahal pembangunan jalan ini pembangunannya di laksanakan belum lama, belum setahun dan dikelola menggunakan anggaran APBD tahun 2019.
Padahal saat membangun jalan tersebut dilaksanakan pada saat musim kemarau, di samping itu juga warga/masyarakat berharap agar jalan yang rusak parah tersebut dapat untuk segera diperbaiki lagi, di semen lagi walaupun untuk sementara, agar kami dapat melalui jalan tersebut untuk keluar masuk mobil dan motor seperti masyarakat yang lainya menikmati jalan bagus
Jika pada saat itu pengecoran di perkuat yang di Jembatan ini mungkin kami warga/masyarakat akan merasakan nikmatnya punya jalan yang bagus, tapi ini baru mau masuk saja Jembatanya hancur.
Harapan kami warga/masyarakat, kalau bisa jalan tersebut di Cor, dibikin Platdeker yang kuat agar jalan dapat bertahan lama, pembangunan jalan ini kan memakai uang negara.
Untuk fasilitas umum hendaknya di prioritaskan yang kuat, yang mana kami juga membayar pajak, jadi sudah semestinya bangunan juga harus bagus, kuat dan sesuai spesifikasi, karena belum satu tahun jalan/gorong-gorong ini dibangun namun sudah hancur, pungkasnya. (Yus/AS)