Sumsel : 78 Personil Polres Muara Enim Mendapatkan Penghargaan Kapolres

MUARA ENIM- JK. Kapolres Muara Enim AKBP Danny Sianipar, SIK., memimpin upacara pemberian penghargaan Kapolres Muara Enim kepada personil Polres Muara Enim yang berprestasi di bidangnya. Kamis (25/02/2021).

Upacara pemberian penghargaan Kapolres Muara Enim kepada personil Polres Muara Enim berlangsung di lapangan apel Polres Muara Enim yang diikuti oleh para Pejabat Utama Polres Muara Enim, para Perwira, Brigadir dan ASN Polres Muara Enim.

Dalam amanatnya, Kapolres Muara Enim AKBP Danny Sianipar, SIK., menyebutkan, pagi hari ini kita melaksanakan apel pemberian penghargaan kepada personil kita yang sudah berprestasi, dari rekan-rekan sudah sama-sama mendengarkan apa saja yang menjadi prestasi dari anggota kita, jadi selama saya disini, saya pesan kepada rekan-rekan, saya akan selalu memberikan penghargaan apapun bentuk penghargaan yang diusulkan oleh pimpinannya.

Contoh misalnya, anggota Lantas kalau Kasatlantas yang mengusulkan salah satu anggotanya untuk menerima penghargaan pasti akan saya berikan selama memang hal itu benar-benar realistis, pasti saya akan berikan penghargaan.

Begitu juga yang melakukan pelanggaran, jadi jangan sampai seperti pesan Pak Kapolri dalam program prioritasnya hanya tajam kebawah tumpul untuk memberikan penghargaan, jadi akan kita buat seimbang. Apabila ada pelanggaran, tetap akan kita berikan sanksi.

Jadi silakan berbuat yang terbaik buat Muara Enim, buat nama baik Polri, jangan ragu-ragu dalam bertindak, jangan ragu-ragu dalam melangkah, karena sudah tahu semua, apa yang salah, apa yang benar, laksanakan itu dengan sebaik-baiknya.

Mudah-mudahan hal ini bisa kita lakukan setiap bulan, misalnya kalau ada penghargaan lagi nanti awal bulan, kita lakukan upacara lagi pemberian penghargaan, pesan Kapolres Muara Enim diakhir amanat upacaranya.

Adapun peserta upacara tersebut yang menerima penghargaan sebanyak 78 personil Polres Muara Enim yang diusulkan oleh Bag. Sat. Si dan Polsek Jajaran Polres Muara Enimnya yang dinilai memiliki prestasi di bidangnya. (Ujk)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *